PWRIONLINE.COM
Jakarta- Dalam memperingati May Day Fiesta ini, Presiden Partai Buruh Said Iqbal yang juga sekaligus menjabat sebagai Presiden KSPI menjelaskan, ada dua kegiatan yang akan diselenggarakan oleh Partai Buruh bersama Gerakan Buruh Indonesia pada tanggal 14 Mei 2022.

Dua kegiatan itu adalah, pertama, pada jam 10.00-12.00 WIB melakukan aksi unjuk rasa di DPR RI. Kemudian, yang kedua adalah berupa May Day Fiesta di Stadion GBK, pada jam 13.00-17.30 WIB.
“Kegiatan ini adalah lanjutan dari rangkaian peringatan May Day, yang kami susun. Di mana pada tanggal 1 Mei kami juga melakukan aksi di KPU yang dilanjutkan dengan penganugerahan Nominasi Pahlawan Buruh di Gedung Perfilman Usmar Ismail,” kata Said Iqbal, dalam keterangannya.
Said iqbal menyampaikan, dalam kegiatan MayDay Fiesta ini, karena harus memenuhi protokol Kesehatan. ia juga mengatakan jumlah massa yang mestinya 100 ribu, kemudian, dikurangi menjadi 50-an ribu orang. Karena harus mematuhi protokol kesehatan dan Mereka berasal dari DKI, Jabar, dan Banten.
“Salain kegiatan di Jakarta, secara bersamaan, juga kami melakukan aksi serempak di 50 Kota Industri di berbagai daerah: 20 ribu buruh di Surabaya, 5 ribu buruh di Semarang, 15 ribu buruh di Batam, 5 ribu buruh di Medan, dan puluhan ribu buruh lainnya yang tersebar di kota-kota industri seperti Yogyakarta, Aceh, Padang, Bengkulu, Riau, Lampung, Sulawesi, Makasar, Gorontalo, Morowali, Kendari, Bitung, Banjarmasin, Pontianak, Samarinda, Maluku, Mataram, Ternate, dan beberapa kota industri lainnya,” ujar Iqbal.
Sebagai Informasi, Dalam acara May Day Fiesta yang diselenggarakan di GBK, diisi oleh orasi dari berbagai serikat buruh diseluruh dunia dan Partai Buruh dari negara-negara lain.
Serikat buruh Internasional adalah Sekjend ITUC Sharan Burraw, Sekjend ITUC AP Shoya Yoshida, Presiden Serikat Buruh Jerman DGB, Presiden Serikat Buruh Brasil CUT, Presiden Serikat Buruh Australia ACTU, Presiden Serikat Buruh Finlandia PRO.
Kegiatan ini sekaligus menjadi momentum bagi Partai Buruh bersama Gerakan Buruh Indonesia untuk menunjukan bahwa aksi yang melibatkan jumlah massa buruh yang besar, tetap dapat dilakukan dengan damai tanpa perlu melakukan cara-cara inkonstitusional.
Menurut Said Iqbal, saat ini Partai Buruh sudah berhasil menyusun kepengurusan di 34 provinsi, 480 kabupaten/kota, dan lebih dari 3.000 kecamatan. Dengan kader militan teregistrasi KTA Partai Buruh maupun by NIK KTP hingga saat ini 250.000 orang, dengan target hingga agustus 2022 sebanyak 513.250 orang kader Partai Buruh yang teregistrasi by NIK KTP.
Selanjutnya, Aksi ditutup oleh Said Iqbal dengan mengetakan “Haram hukumnya ada orang kelaparan di negeri yang kaya” serta penampilan dari Band Jamrud yang kemudian di ramaikan oleh massa yang turun kedepan panggung.
(Reymond) #pwrionline.com