Pertemuan ke 2 dalam ruang rapat kantor Bupati Belitung, Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Persatuan Wartawan Republik Indonesia (Ketum DPP PWRI) dan Investor dari Korea akan segera lakukan kerja sama dengan Pemerintah Daerah Belitung untuk Investor Korea dalam bidang hasil laut dan perkebunan. pada Selasa (12/3/19).
Rapat yang dihadiri Wakil Bupati Belitung Isyak Meirobie, Ketua Umum DPP PWRI Dr.(c) Suriyanto PD., SH., MH., M.kn, Ketua Umum Forum UMKM Wahyu Raja Intan, Investor Korea Mr. Davit, Dirut BUMD Ajun, Pimpinan PT. Matababel Nusantara Melky, Ketua DPC PWRI Belitung Endi Nomansyah dan beberapa anggota PWRI Belitung.
Wakil Bupati Kabupaten Belitung, Isyak Meirobie menjelaskan, sangat berterima kasih dengan adanya program penawaran kerjasama yang akan terjalin ini, apalagi dalam bentuk membangun untuk kemajuan Perekonomian Daerah Kabupaten Belitung dalam bentuk hal yang positif apapun itu Pemerintah Daerah siap dukung dan mensuport demi kemajuan bersama.
“Apapun itu, intinya kami akan suport untuk kemajuan bersama,” Sebut Wabup Belitung penuh dukungan.
Dalam rapat yang juga di hadiri Investor dari korea Mr.Davit dimana beliau sudah berwarganegara Indonesia ini mengatakan, setelah ini mereka akan adakan perbincangan lebih mendalami sesama agar nantinya berjalan dengan tujuan seharusnya.
“Saya sangat berterima kasih kepada Pemerintah Daerah khusus nya bapak Bupati yang di Wakili bapak Wakil Bupati Belitung, semoga nantinya kita akan segera dapat melakukan kerjasama antar Negara.” Papar Mr.Davit.
Ketua Umum (ketum) PWRI (persatuan wartawan republik indonesia) Dr. Suriyanto PD., SH., MH., M.kn juga menambahkan, “Setelah rapat ini, kita akan melakukan MOU sementara, karena nantinya setelah MOU nya keluar akhir bulan yang akan datang membawa 12 Teksnisi kebelitung,dari Korea untuk bicara teknis kerja yang akan datang,” Tambah ketua Umum DPP PWRI dalam pertemuan itu.
Tak hanya itu, Wabub juga mendukung dan mengucapkan terimakasih atas kejasama yang akan segera disepakati serta saling mensuport satu sama lain.
“Intinya kami banyak lahan yang dapat dikerjasamakan nantinya, bisa dikoreksikan dengan pihak AKM nantinya, kalau kami Bupati dan Wakil Bupati akan mempermudah, itikat baik untuk membantu masyarakat Belitung apalagi PWRI tentu pasti juga akan mensuport Belitung agar mempublikasikan biar lebih maju lagi. Tutup Wabup Belitung.
mediaangkasanews.com